About Me

Follow Us With Facebook

Jumat, 10 Agustus 2012

Langkah Mudah Membuat Banner Animasi


Saya rasa dalam hal membuat Banner Animasi menggunakan Easy GIF Animator termasuk mudah dalam membuatnya. Berbeda dengan Photoshop lumayan sulit, pendapat saya yang masih belajar :D  Easy GIF Animator adalah sebuah software yang khusus untuk membuat Animasi, didalamnya selain anda bisa membuat Banner Animasi, terdapat juga membuat Button Animasi, dan anda bisa berkarya leluasa lagi tanpa menggunakan fasilitas otomatis. Hasilnya lumayan menarik dan sizenya juga kecil sehingga sangat cocok untuk ditampilkan pada blog anda.
Jika anda tertarik atau ingin mencoba dulu software Easy GIF Animator silahkan bagi yang belum tahu atau belum punya softwarenya, silahkan sedot dulu disini.
Setelah anda sedot softwarenya, silahkan diinstall dulu pada PC/Laptop anda. Selesai diinstall, cara menggunakannya akan coba saya uraikan dan ingat tutor ini hanya globalnya saja, silahkan untuk kreasi kembangkan lagi sendiri.
Langkah 1
Buka Easy GIF Animator yang Anda install, klik Create Animated Banner
Langkah 2
Dalam tutor ini saya akan beri contoh banner dengan ukuran 234 x 60 px. Setelah selesai menentukan ukuran banner lalu klik Next >
Langkah 3
Selanjutnya anda akan diminta untuk menentukan background banner. Terdapat tiga pilihan, Simple Color,Gradient Color, dan Picture or Texture. Tapi saya akan pilih Picture or Texture. Karena pada langkah sebelumnya memilih banner dengan ukuran 234 x 60 px, maka anda harus menyiapkan background dengan ukuran tersebut. Lalu klik Browse untuk membuka background banner yang sudah disiapkan. Dan klik Next >
Langkah 4
Sekarang pada layar kerja terlihat kotak dialog Text Messages. Silahkan anda ketik kata-kata yang akan ditampilkan dalam banner. Disini terdapat tiga slide yaitu Text 1Text 2Text 3. Dan sebagai contoh pada Text 1saya ketik blog sederhana dengan jenis huruf Brush Script STD, size 28, dan warna Dark Blue. Dalam kotak dialogText Messages terdapat juga pengaturan How to show? saya pilih Type in, dan How long to show saya pilih 2 sec.
Pada Text 2 saya mengetik dan melakukan pengaturan seperti yang terlihat pada gambar di bawah :
Terakhir Text 3 saya mengetik dan melakukan pengaturan seperti yang terlihat pada gambar di bawah, setelah dirasa cukup klik  Next >
Langkah 5
Jika banner animasi anda tidak menginginkan untuk disetting lebih lanjut, klik Save Banner to File….
Langkah 6
Ketik nama File, saya beri contoh belajar banner. Lalu pada Save as type beri format GIF Image (*.gif)
Hasil akhir seperti ini :
Langkah 7
Untuk tambahan, mungkin saja anda ada yang belum mengetahui caranya agar banner animasi bisa tampil pada blog anda, atau cara mengambil kode banner dengan maksud banner anda ingin ditampilkan kode HTML-nya untuk tujuan tukeran banner dengan teman blog.
Setelah anda selesai membuat banner animasi yang cocok sesuai selera. Silahkan anda login ke akun blog anda. Disini saya memberi contoh pada blog WordPress saja . . . Setelah anda login dan masuk ke Menu Dasbor, klik menu Media dan Tambahkan Baru
Langkah 8
Setelah masuk ke tampilan Unggah Media Baru klik Pilih Berkas dan cari banner animasi yang sudah dibuat. Setelah berhasil di unggah, copy URL Berkas dan paste dulu pada Word Document atau Notepad. Klik Simpan seluruh perubahan.
Semoga Bermanfaat ^^..........

0 komentar:

Translate

Pengikut

My Blog List

Recent Comment

Menu

 
Diberdayakan oleh Blogger.

New Tutorial

 

Entri Populer

New Story of My Life

Copyright© 2011 Software | Games | Blog Tutorial, etc. | Template Blogger Designer by : Utta' |
Template Name | Uniqx Transparent : Version 1.0 | Zero-Nine.Net